whatsapp
Tim UNY Raih Juara Pertama Di Ajang ASENet 2018

Tim UNY Raih Juara Pertama Di Ajang ASENet 2018

ASENet 2018

Dalam Ajang yang diselenggarakan ASENet 2018, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) meraih juara pertama The Best Business Plan pada konferensi kewirausahaan internasional. Tim kewirausahaan UNY sendiri terdiri dari lima mahasiswa, yakni Oby Zamisyak mahasiswa Pendidikan Teknik Elektronika, Yuli Suryaningsih mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris, Singgih Bekti W. Mahasiswa Pendidikan Teknik Mekatronika, Anggun Fitria Agung mahasiswa Pendidikan Biologi, dan Muh. Afnan Razzak Gunarto mahasiswa Manajemen.

Creative Entrepreneur for Creative Economy

Adapun tema yang diusung ASENet 2018 adalah “Creative Entrepreneur for Creative Economy” yang berarti kegiatan tersebut berfokus pada sektor ekonomi kreatif. Adapun rangkaian kegiatannya terdiri dari pameran, conference, workshop kewirausahaan dan kompetisi Business Plan. Sebanyak 85 peserta yang terdiri dari Universitas dalam negeri maupun luar negeri berpartisipasi dalam ajang ini. Ajang ASENet 2018 memang menjadi wadah para pengusaha muda untuk menjalin hubungan baik dan saling berdiskusi serta berbagi ide. Turut hadir juga dalam Ajang ASENet 2018 beberapa pejabat tinggi ASENet 2018, seperti Dirjen Penguatan Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi R.I Dr. Muhamad Dimyati juga Guru Besar UI Prof. Rhenald Khasali, Ph.D, yang menjadi pembicara utama.

Kelima mahasiswa tersebut mempresentasikan bisnis Indobot Robotik, perusahaan robot yang bertujuan untuk mengurangi kecanduan anak terhadap game. ASENet, yang diadakan di Universitas Syiah Kuala, Aceh. ASENet merupakan kegiatan di bidang kewirausahaan yang bertujuan untuk meningkatkan kolaborasi dan perluasan jaringan bagi pengusaha muda sehingga bisa bersinergi bersama guna membangun perekonomian di ASEAN. ASENet 2018 merupakan kegiatan kali kedua dimana Universitas Syiah Kuala menjadi tuan rumahnya.

Kata Oby Zamisyak

“Alhamdulilllah, kami bersyukur sekali Indobot bisa kembali menorehkan prestasi, semoga Indobot bisa terus berprestasi baik secara nasional maupun internasional, tujuannya agar Indobot dapat dikenal di seluruh dunia dan bermanfaat bagi banyak orang”, ungkap Oby Zamisyak, Selasa (27/3/2018).

Oby Zamisyak menambahkan dengan pencapaian ini semoga bisa menjadi motivasi bagi mahasiswa-mahasiswa lainnya untuk semangat membangun bisnis dimulai dari bawah sejak di bangku kuliah sehingga menjadi pengusaha muda yang sukses, serta berhasil membuka lapangan pekerjaan bagi banyak orang. ASENet memang bertujuan meningkatkan kolaborasi dan memperluas jaringan pengusaha muda untuk bisa saling bersinergi agar bisa membangun perekonomian ASEAN bersama. Beberapa rangkaian acara ASENet, yaitu pameran, conference, workshop kewirausahaan, dan kompetisi Business Plan. Sebelumnya, ASENet juga sukses digelar di Universiti Sains Malaysia (USM).

Source : UNY

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan.

Buka Rahasia Kesuksesan di Era Transformasi Digital Tanpa Batas. Temukan Makna Sukses Anda Bersama Oby Zamisyak, S.Pd., M.Pd.

REKOMENDASI MODUL

✅ Enjoy Your Business with EOS

✅ Focus On The Track using 4DX

✅ Inline Strategy with Balance Scorecard

✅ Business Roadmap Model BRM 1.0

✅ Career Strategy Map CSM

✅ Lihat Semua Modul

ALAMAT DAN KONTAK

PT Ozami Inti Sinergi

Jln. Affandi, Caturtunggal

Sleman, D.I. Yogyakarta, 55281

+6285-868-949-789

oby@indobot.co.id